Senin, 24 Oktober 2016

KEAJAIBAN TELEKOMUNIKASI ANTAR ORGAN TUBUH



Tak hanya orang atau binatang, sel-sel dalam tubuh kita pun saling berkomunikasi. Jangan heran, sel-sel tubuh kita memiiki beragam sensor super canggih utk mengetahui sel mana yang dibutuhkan dan mana yang tidak, mana sel yang dikehendaki untuk berkembang dan mana yang tidak, mana sel yang normal dan mana yang tidak, mana kawan dan mana lawan.

Kemampuan saling mengenal itu dikarenakan masing2 jenis sel memiliki sifat dan ciri khusus. Bisa dibilang, masing-masing sel tersebut memiliki identitas masing2 yang berbeda satu sama lain. Identitas sel ini dibentuk oleh molekul2 protein jenis tertentu yg muncul ke permukaan luar selaput sel. Dengan demikian, apabila ada sel yang tersesat dan masuk ke kelompok sel yang lain akan mudah dikenali.

Bayangkan bagaimana kacaunya jika sel tulang tersesat dalam kelompok sel mata lalu ia tumbuh di sana. Sistem identitas sel ini juga bisa mengenali mana sel legal dan mana yang ilegal (sel kanker misalnya).

Komunikasi yang baik ini akan menghasilkan mekanisme tubuh yang begitu menakjubkan. Maka pahamilah bahasa komunikasi tubuh anda dengan baik. Jangan anda mengacaukan mekanisme komunikasi tubuh anda dengan makanan, suplemen ataupun obat kimia sintetis kecuali dalam keadaan darurat.. Karena sejatinya itu merupakan zat asing yang dapat mengacaukan sistem komunikasi  dan kordinasi tubuh.

Jika diibaratkan sebuah negara, maka tubuh kita adalah negara yg memiliki jumlah 100 trilyun pabrik.Ya, karena jumlah sel orang dewasa bisa mencapai 100 trilyun sel, dan setiap sel tersebut memiliki ratusan sampai ribuan generator listrik (mitokondria), suplai bahan baku, jaringan komunikasi yang rumit, sistem transportasi, sistem keamanan, bahkan manajemen sampah pun diatur.

Sel adalah pabrik mutakhir yang menghasilkan aneka ragam produk. Karenanya, untuk menghasilkan produk yang baik maka harus diberi bahan baku yang baik. Maka sebagai bentuk komunikasi anda dengan tubuh, berikan dia makanan yang baik sebagai bahan baku sel-selnya.

Setiap hari, tubuh kehilangaan sekitar 17 miliar sel karena rusak, yang menjadikan tubuh kehilangan sekitar 30 gram protein. Demi hal itu, tubuh sel-sel akan membentuk protein baru untuk menggantikannya.

Di antara keajaiban sel, ia mampu memproduksi berbagai jenis zat kimia alami yang diperlukan tubuh guna membangun dan memperbaiki berbagai sarana dan prasarana yang ia butuhkan demi proses regenerasi dan maintenance dirinya.. Hebatnya, proses produksi dan regenerasi ini relatif tidak meninggalkan limbah kimia sehingga aman bagi tubuh, tak ada efek samping.

Berbeda dengan zat kimia sintetis yg terdapat dalam suplemen atau obat kimia sintetis. Ia akan meninggalkan limbah kimia sintetis dalam tubuh dan tidak jarang menyebabkan efek samping. Ada seorang remaja muda yang terkena penyakit gagal ginjal, sehingga ia harus melakukan cuci darah rutin. Aneh, bagaimana awalnya anak muda kok bisa terkena penyakit degeneratif seperti ini? Bahkan gagal ginjal dapat dikatakan puncak dari perjalanan penyakit. Dari keterangannya, dia seorang karyawan di sebuah peternakan ayam. Selama 3 sampai 4 bulan sebelum ia divonis gagal ginjal, peternakan tempat ia bekerja mengharuskan para karyawan untuk lembur demi meningkatkan produksi dan memenuhi permintaan pasar.. Agar para karyawan tidak loyo, pihak peternakan memberikan salah satu merk minuman suplemen terkenal setiap kali mereka lembur. Siapa sangka, ternyata minuman suplemen inilah yang menjadi penyebab utama gagal ginjal yang ia alami.

Maka, wajib bagi kita untuk pandai berkomunikasi dengan tubuh sebagaimana sel-sel tubuh juga berkomunikasi satu sama lain. Kembalilah pada makanan yang alami, pengobatan alami, dan gaya hidup yg alami. Back to nature!

GRIYA SEHAT ALBIRUNI:
Jl. Belitung II No. 10 GKB Gresik Jawa Timur
089683188424
(Gratis konsultasi via ponsel)
Tersedia juga layanan home care therapy.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar